Home » » Mengatasi Blog yang LALOD (lambat loading)

Mengatasi Blog yang LALOD (lambat loading)

Unknown | 15.06 | 0 komentar
Anda pernah mengalami loading pada sebuah blog yang lambat? kaya jalannya bekicot! he he. Terkecuali pengunjung tersebut lagi berlatih membangun sifat sabar dalam dirinya, tentu hal demikian sangat menjengkelkan, he he. Bagaimana bila justru blog yang kita miliki mengalami hal demikian, apa yang harus kita lakukan?
Saya coba membantu menyelesaikan masalah yang anda alami. Sebagai seorang juragan atas blog yang anda miliki tentunya harus tanggap akan perkembangan dan perubahan yang terjadi. jangan sampai kejadian terlalu asyik meng-up load tulisan (content) blog, sampai lupa dan terlena untuk melakukan review dan refleksi.

Lambatnya loading sebuah blog umumnya disebabkan oleh faktor jaringan internet baik ditempat base kita browsing maupun dinegara dimana server hosting dari blog anda berada.  Apabila keduanya tidak bermasalah maka hampir dapat dipastikan persoalannya ada pada content dari blog anda.
Sebelum anda mereka-reka tentang penyebab loading blog anda menjadi lambat maka saya merekomendasi anda untuk melakukan general test pada bagian-bagian penting dari blog anda. Untuk mempermudah urusan ini maka anda bisa menggunakan  fasilitas yang disediakan sebuah situs, Klik disini.
Untuk menggunakan fasilitas ini anda tidak harus melakukan registrasi, tapi langsung dapat akses dengan cara memasukkan alamat/URL blog, selanjutnya klik Submit Query, akan muncul Please retype the above characters above in the form below (masukkan code yang tersedia) , dan klik Continue.
Tunggu beberapa saat (mesin lagi membaca blog anda, sekitar 5 menit), maka akan keluar hasil dari proses Web Page Speed Report dengan rincian hasil Diagnosis antara lain berupa:Global Statistics, Object Size Totals, External Objects, Download Times, Page Objects, dan yang paling penting adalah Analysis and Recommendations.
Hasil Analysis and Recommendations untuk diperhatikan warnanya, apabila: berwarna hijauberarti content blog belum ada yang perlu dikhawatirkan, kalau berwarna kuning berarti waspada karena content ada catatan yang harus diperhatikan, dan apabila berwarna merahmaka harus melakukan perombakan content karena ada yang sudah over standart.
Dengan memperhatikan hasil analisis dan rekomendasi di atas maka anda sudah jelas memiliki dasar acuan untuk melakukan sesuatu. Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat. (Sha 5  W).
Sumber: shalimow.com

Share this article :
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kadry Tekno Blog - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger